Kreasi Kreatif dengan Kerajinan Daun Kering

kerajinan daun kering 2

Siapa sangka dari berbagai barang yang dianggap sampah kita bisa menciptakan sesuatu yang berguna bahkan bisa dijual? Kerajinan daun kering adalah salah satu contohnya. Hanya terbuat dari bahan yang biasanya dibuang orang, beberapa pengusaha Indonesia telah mencatatkan namanya sebagai pengekspor dengan omset luar biasa.

promo produk white agent wa-250

Apakah yang Anda pikirkan tatkala melihat benda-benda yang tak terpakai? Ingin segera membuangnya? Risih? Atau malah jijik?
Kebanyakan dari kita pasti tidak menyukai benda-benda yang sudah tak terpakai. Sebab keberadaan benda-benda itu tak memberikan manfaat. Apalagi bila benda yang dimaksud tergolong “sampah” di mata masyarakat. Misalnya saja daun.

Baca Juga : cara sederhana mengeringkan bunga dengan buku

Daun-daun yang berjatuhan serta daun-daun tua pada sebuah tanaman seringkali tak memberikan arti khusus untuk sebagian orang. Namun bagi sebagian yang lain, rupanya daun memiliki arti tersendiri. Misalnya saja yang bisa dilihat di Bengkel Kriya Daun 9996.

promo produk biocide insecticide

Di perusahaan tersebut, Anda akan mendapati para karyawan yang sedang mengerjakan pembuatan kerajinan berbahan daun. Dan tak main-main lho, selain omset yang luar biasa besar, mereka juga sudah bisa mengekspor produk hingga ke mancanegara.
Hal yang sama juga dialami Izni Lutfina dari Cilegon. Ia memanfaatkan beberapa jenis daun seperti daun palem untuk dijadikan produk yang berestetika tinggi. Hasilnya, produk buatannya pun telah dijual ke luar negeri.

Baca Juga : cara mengawetkan daun serta mengeringkannya

kerajinan daun kering

Craft ini pun bisa diterapkan dalam berbagai produk. Yang pertama, tentu saja sebagai benda dekoratif untuk mempercantik ruangan. Mudah saja prinsip pembuatannya, yakni dengan membentuk daun kering tersebut mengikuti pola atau gambar tertentu lalu menempelkannya pada papan. Gunakan pigura pada papan, dan jadilah hiasan craft dari daun kering Anda!

Selain itu, kita juga bisa menggunakan daun-daun kering tersebut untuk memperindah produk yang sudah ada. Misalnya saja gelas, toples, hingga mangkuk. Proses pembuatannya mirip dengan pembuatan kerajinan decoupage. Hanya saja, yang digunakan kali ini adalah daun kering, bukan kertas.

Tips Membuat Kerajinan Daun Kering

Untuk membuat craft ini, bisa dibilang caranya gampang-gampang susah. Bagi yang masih awam, tentu akan ada banyak kendala yang kita alami. Apalagi bila kita memiliki niat untuk menjadikannya sebagai sumber profit. Namun bila ada keinginan, pasti ada jalannya. Daripada larut dalam kebimbangan, lebih baik kita fokus berlatih cara untuk membuatnya.

Berikut ini beberapa tips bagi Anda yang tertarik dengan crat tersebut.

Pemilihan Daun

Pilih daun yang menarik dari segi bentuk dan warnanya. Pastikan juga daun mudah dikeringkan dan tidak mudah copot dari tangkainya.

Jenis daun yang dipilih sendiri ada sangat banyak. Misalnya daun pampas, palem, dan lain sebagainya. Kami tak bisa merekomendasikan jenis daun yang bagus satu per satu, sebab terdapat sangat banyak jenis daun di Indonesia.

kerajinan daun kering

Untuk hasil yang paling baik, jangan ragu melakukan trial dan eror. Coba, bereksperimenlah dengan aneka daun yang ada di lingkungan Anda. Siapa tahu, Anda justru bisa mendapatkan daun yang sangat menawan dan cocok untuk kebutuhan pembuatan kerajinan ini.

Cara Pengeringan

kerajinan decoupage daun

Ada banyak cara untuk mengeringkan bunga. Misalnya dengan mengepressnya pada buku tebal dan menggunakan silica gel. Dari berbagai cara tersebut, metode yang menurut kami paling baik adalah dengan silica gel. Sebab bahan tersebut cenderung tidak merusak daun dengan warna yang lebih dapat dipertahankan. Resiko terserang jamur pun sangat rendah.

Sebagian dari Anda mungkin bertanya, apa itu silica gel? Pada dasarnya, silica (atau biasa disebut silica gel) adalah butiran kecil yang terbuat dari bahan yang sangat mudah menyerap air. Zat dalam bahan ini bisa mengikat molekul air yang berterbangan di udara. Ketika diletakkan dekat daun pun, ia akan menyerap air dari dalam daun tersebut.

Silica sering ditemui ketika Anda membeli produk fashion dan elektronik baru. Coba ingat-ingat saat Anda baru saja membeli sepatu baru. Dalam kotak sepatu itu, tak jarang terdapat sebuah bingkisan kecil bertuliskan “Do Not Eat.” Nah, itulah yang dimaksud dengan silica. Silica diletakkan dalam kotak produk agar produk tidak lembab.

Hati-hati Jamur!

Semua bahan organik sangat rentan terserang jamur. Jadi waspadalah terhadap serangan hama ini. Pastikan udara tidak lembab. Bila perlu, gunakan obat pengawet seperti BioCide pada daun-daun Anda.

Namun saran ini hanya kami rekomendasikan bila daun Anda cukup kuat untuk ditreatment dengan bahan pengawet. Bila Anda menggunakan daun yang sangat lembut dan mudah rusak, sebaiknya antisipasi saja serangan jamur menggunakan silica.

Desain Menarik

Perluas wawasan dan kembangkan kreativitas Anda. Ada berbagai desain menarik yang bisa ditiru dan dimodifikasi mulai dari yang elegan sampai yang memberikan kesan lucu.

Anda bisa membuat kerajinan daun kering untuk lukisan dinding, tempelan pada figure seperti patung, hingga hiasan meja. Beberapa kerajinan daun juga berwujud tas yang diolah dari anyaman daun yang memiliki serat yang panjang dan kuat. Dompet hingga ikat pinggang pun kadang dihasilkan dengan metode serupa.

kerajinan decoupage daun

Bagaimana dengan decoupage? Kerajinan decoupage juga bisa memanfaatkan daun kering. Namun daunnya harus tipis agar benar-benar terlihat seperti lukisan. Decoupage daun kering ini nantinya bisa diterapkan pada vas, toples, hingga pada furniture.

Pengemasan yang Apik dan Aman

Kalau Anda betul memang ingin menjadikan aktivitas ini sebagai aktivitas usaha, maka aspek di luar produk pun harus diperhatikan. Pengemasan adalah salah satu contohnya. Kemaslah produk kerajinan daun kering Anda dengan kemasan yang menarik dan aman. Aman di sini artinya tidak beresiko membuat produk ditumbuhi jamur. Misalnya dengan menggunakan silica gel dalam kemasan produk tertutup rapat.

Selain itu, pengemasan juga bisa memanfaatkan beberapa aksesori seperti pita. Apalagi bila benda yang dijual adalah hiasan meja kecil. Sedangkan untuk kerajinan daun yang merupakan fashion item, sebaiknya pengemasannya berkesan elegan. Sebab target pembelinya, yakni kaum hawa, pada umumnya menyenangi kesan yang elegan untuk tiap produk yang dibeli.

Kami Jual Silica Natural dan BioCide untuk Kerajinan Daun Kering!

Di antijamur.net, kami sebetulnya menyediakan aneka produk untuk pembuatan kerajinan daun Anda. Kami menyediakan silica, BioCide Wood Fungicide, dan BioCide Surface Film Preservative.
Silica yang kami sediakan adalah silica natural yang lebih aman digunakan. Adapun, BioCide yang kami sediakan pun memenuhi standar yang mengatur mengenai dampak bahan kimia ke alam.
Produk-produk yang kami sediakan juga telah terbukti efektif memberikan perlindungan yang baik. Selain itu, harga produk ini juga termasuk terjangkau sehingga Anda bisa menghemat ongkos produksi dalam jumlah yang lumayan dibanding bila Anda menggunakan fungisida yang lain.

cara mengeringkan daun dengan silica gel

Bagaimana dengan BioCide?

Seperti dijelaskan sebelumnya, kami pun menyediakan antijamur spesifik, BioCide. Untuk kerajinan alam, seperti kerajinan daun kering ini, Anda bisa menggunakan varian BioCide antijamur permukaan, yakni BioCide Surface Film Preservative, dan antijamur stain, BioCide Wood Fungicide.

Namun ingat, tidak semua jenis daun bisa ditreatment dengan BioCide. Hanya daun tertentu yang kuat yang bisa ditreatment dengan obat ini.

Apabila daun Anda cukup kuat, aplikasikan saja treatment dengan:

  1. Merendam atau mencelukpan daun ke larutan BioCide Wood Fungicide.
  2. Mencampurkan BioCide Surface Film Preservative ke bahan finishing
  3. Mengoleskan BioCide Surface Film Preservative ke area yang sudah ditumbuhi jamur

Dengan ketiga cara ini, produk yang Anda buat akan bebas jamur hingga berpuluh tahun kemudian! Menarik, bukan?

Cara Membeli Silica Natural dan Fungisida BioCide

Ayo, beli silica natural dan fungisida BioCide sekarang juga. Anda bisa membeli dengan beberapa opsi metode di bawah ini:

  1. Pembelian secara online/ daring. Anda dapat menghubungi Customer Service kami untuk pembelian secara daring. Anda bisa bertanya-tanya dulu atau langsung melakukan pembelian. Bila Anda ingin langsung membeli, silahkan segera berikan data nama pemesan hingga alamat pemesanan. Kami akan memberikan estimasi biayanya. Dan setelah semua disepakati, Anda tinggal membayar lalu menunggu BioCide dan silica sampai di alamat yang Anda kehendaki.
  2. Pembelian secara langsung. Anda juga bisa membeli secara langsung. Caranya, Anda tinggal ke Bio Service Point atau menemui agen kami yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Kami juga senantiasa terbuka untuk kerja sama dengan Anda. Kami bisa mengirimkan tim ke perusahaan Anda untuk sekadar trial atau membuka kerja sama besar di masa mendatang.

Bagaimana? Apa pendapat Anda mengenai kerajinan daun kering yang telah dijelaskan di atas?

Pada akhirnya, kita bisa menyimpulkan beberapa hal sebagai berikut dari penjelasan di atas:

  1. Bahan bekas dan bahan tak berguna kadang-kadang justru menyimpan potensi besar ketika berhasil dimanfaatkan. Salah satunya adalah daun kering.
  2. Daun kering bisa diolah menjadi berbagai produk kerajinan. Misalnya lukisan yang estetik, aneka tas dan dompet, sampai decoupage.
  3. Jenis daun yang digunakan sendiri sangat banyak. Lakukanlah trial and error untuk menentukan daun yang paling cocok dengan kebutuhan Anda.
  4. Yang jelas, buatlah kerajinan daun kering dengan metode yang tepat. Mulailah dengan memilih daun yang bagus hingga mengemas produk kerajinan dengan apik.
  5. Jangan lupa, lindungi daun dari serangan jamur. Anda bisa menggunakan silica, atau bila perlu BioCide bila daunnya cukup kuat.

Semoga informasi ini bermanfaat ya! Nantikan terus berbagai informasi bermanfaat yang lain di antijamur.net.