agar kandang ayam tidak berjamur

Cara Agar Kandang Ayam Tidak Jamuran!

Kandang ayam rentan rusak akibat serangan jamur. Usaha peternakan ayam bisa bangkrut apabila masalah ini dibiarkan berlarut-larut. Lantas bagaimana cara agar kandang ayam tidak jamuran?

Selain bertani, ada beragam jenis usaha yang biasa dilakukan masyarakat. Satu di antaranya adalah usaha ternak. Baik tani atau ternak, keduanya merupakan usaha yang sudah dilakukan manusia zaman dulu. Namun tentu saja metode yang diterapkan zaman dulu tidak bisa diterapkan pada masa kini.

promo produk white agent wa-250

Misalnya, bila dulu orang desa menernak ayamnya dengan membiarkannya bebas, kini cara tersebut tidak akan memberikan keuntungan signifikan. Para pelaku usaha peternakan ayam justru harus membangun kandang dengan sistem yang baik. Misalnya, kandang tersebut harus memiliki ukuran ideal untuk pertumbuhan ayam sampai memiliki wadah makan yang mudah dijangkau.

Pengelolaan usaha peternakan juga semakin mendetail seiring berkembangnya zaman. Misalnya saja mengenai potensi serangan hama jamur. Tahukah Anda bahwa hama jamur bisa menyebabkan kerugian besar pada industri peternakan ayam?

Kenapa Jamur Begitu Destruktif?

Jamur adalah organisme yang bukan tanaman, namun juga bukan hewan. Organisme ini hidup dengan menyerap zat lainnya seperti roti, buah, hingga kayu. Secara umum, jamur akan tumbuh di mana terdapat material organik.

promo produk biocide insecticide

Pada kandang yang terbuat dari kayu atau bambu, potensi serangan jamur tergolong tinggi. Efek jamur pun bisa merugikan sebab organisme ini:

  1. Bisa membusukkan kayu kandang. Akibatnya, kandang menjadi rusak dan bila dibiarkan terus Anda harus membeli kandang yang baru.
  2. Bisa menyebabkan lingkungan yang tidak sehat dalam kandang. Jamur mengeluarkan spora yang bisa berimbas pada hewan ternak kita.
  3. Memicu keberadaan hama lain. Perusakan kayu oleh jamur akan memicu kedatangan hama lainnya, seperti bakteri dan juga hama serangga.

Oleh sebab hal-hal itulah, serangan jamur di kandang ayam harus dicegah. Dan kami sudah membuat daftar mengenai kiat apa saja yang bisa kita lakukan agar tidak terjadi serangan jamur.

Tips dan Cara Agar Kandang Ayam Tidak Jamuran

Pembersihan Secara Berkala

Jamur bisa tumbuh karena beberapa faktor. Salah satu faktor utamanya adalah ketersediaan bahan yang bisa menjadi sumber makanan organisme tersebut. Dan kotoran di kandang ayam bisa menjadi pemicu munculnya jamur. Apalagi kotoran dari bekas ransum atau makanan ayam tersebut. Oleh sebab itulah, kandang ayam wajib dibersihkan secara berkala. Pembersihan dilakukan di area yang memungkinkan dengan potensi serangan jamur yang tinggi. Selain itu, sistem pemberian pangan juga mesti dilakukan lebih baik dengan tujuan agar kondisi kandang tidak cepat kotor. Dengan cara seperti ini, maka potensi serangan hama jamur bisa berkurang.

Menjaga Kondisi Kandang agar Tidak Lembab

agar kandang ayam tidak berjamur

Selain kotoran, faktor lain yang memicu tumbuhnya jamur adalah kelembaban udara. Kondisi udara yang lembab memuahkan spora jamur tumbuh. Sebab pada udara yang lembab banyak terkandung partikel air. Ketika suhu turun (misalnya di malam hari), partikel air akan jatuh ke bawah seperti di permukaan kayu kandang. Akibatnya, spora jamur akan terpicu untuk tumbuh.

Agar suasana kandang tidak humid atau lembab, Anda perlu membangun sistem ventilasi yang baik. Dengan ventilasi yang baik, maka sirkulasi udara bisa berjalan lebih normal. Dengan demikian, serangan hama jamur pun bisa diantisipasi.

Aplikasi BioCide SFP sebagai Cara Agar Kandang Tidak Jamuran

Mencegah jamur saja tidak cukup. Anda tidak bisa berharap pada pembersihan dan penjagaan kondisi kelembaban udara secara terus menerus. Anda juga harus memiliki cara atau strategi ketika jamur sudah menyerang. Dan untuk kebutuhan ini, kami sarankan Anda untuk menyediakan BioCide Surface Film Preservative.

biocide surface film preservative

BioCide Surface Film Preservative adalah fungisida atau antijamur yang bisa dengan efektif membasmi jamur di berbagai permukaan benda, terutama kayu dan bambu. Fungisida ini akan bekerja dengan tuntas dan cepat. Harganya pun terjangkau sehingga cocok digunakan bagi kalangan industri. BioCide Surface Film Preservative juga didesain dalam konsentrasi tinggi lho. Makanya, penggunaannya akan jauh lebih hemat dibandingkan pemakaian fungisida lainnya.

Cat Lagi Kandang ya

Cara agar kandang ayam tak jamuran lainnya yang bisa diterapkan adalah mengecat bagian kandang yang sudah terkelupas. Pengecatan akan membuat kayu terlapisi kembali. Jadi jamur tidak akan membusukkan kayu tersebut.

Pengecatan idealnya dilakukan beberapa bulan sekali tergantung jenis cat yang digunakan. Nah, agar pengecatan lebih efektif menangkal jamur, Anda bisa memilih cat dengan proteksi ekstra antijamur. Atau, Anda juga bisa lho menggunakan BioCide Surface Film Preservative. BioCide Surface Film Preservative bisa dicampurkan ke dalam bahan finishing. Dengan pencampuran tersebut, cat pun akan memiliki proteksi tambahan terhadap serangan hama jamur. Menarik sekali, bukan?

Pilih Kandang yang Kualitasnya Bagus

tumpukan kayu

Bagi Anda yang baru memulai usaha peternakan ayam, Anda perlu memilih kandang dengan cermat. Perhatikan kayu yang digunakan di kandang. Apakah kayu yang digunakan tersebut memiliki ketahanan yang baik terhadap serangan organisme seperti jamur, atau tidak? Selain itu, perhatikan juga model kandang. Ada beberapa kandang yang modelnya kurang baik sehingga lebih rentan kotor dibanding yang lain.

Dengan memilih kandang secara cermat seperti ini, Anda bisa menghindari persoalan pelik gara-gara kandang ayam rusak akibat serangan jamur.

Begini lho Kalau Mau Beli BioCide SFP

Di atas dijelaskan bahwa salah satu cara agar kandang tidak jamuran adalah dengan menyediakan BioCide Surface Film Preservative. Di antijamur.net, kami sudah menyediakan produk ini lho. BioCide Surface Film Preservative bisa Anda beli dengan berbagai kelebihannya.

Cara pembelian fungisida tersebut bisa dilakukan secara daring ataupun secara langsung. Apabila Anda ingin membeli secara daring, Anda bisa menghubungi kami lewat kontak CS yang tercantum di website ini. Anda akan dipandu oleh Customer Service kami yang sangat ramah dan profesional.

Selain itu, pembelian juga bisa dilakukan secara langsung. Anda dapat mengunjungi kami ke Bio Service Point yang berlokasi di Yogyakarta, Jepara, dan Cirebon. Anda pun bisa berkonsultasi langsung dengan CS dan teknisi kami sehingga mendapatkan pemahaman yang lebih lengkap mengenai BioCide Surface Film Preservative.

Sekiranya, itulah yang bisa kami sampaikan di artikel mengenai cara agar kandang ayam tidak jamuran ini. Kandang ayam yang berjamur memang membuat repot. Dalam usaha peternakan, kandang yang berjamur bisa berujung pada kerusakan dengan jumlah kerugian yang tidak sedikit. Jamur yang menempel pun ketika dipatuk ayam bisa menyebabkan masalah pada hewan ternak itu. Oleh karena hal itulah, diperlukan suatu langkah tersendiri sebagai cara agar kandang ayam tidak berjamur.

Ada berbagai hal yang bisa diterapkan mulai dari membersihkan kandang secara berkala sampai memilih kandang dengan kualitas yang baik. Dan yang tidak kalah penting, kita perlu menggunakan BioCide Surface Film Preservative. Insektisida ini akan dengan efektif dan cepat membasmi masalah jamur di kandang ayam Anda. BioCide Surface Film Preservative juga bisa dicampur ke dalam cat sehingga cat memiliki proteksi ekstra anti jamur lho.