silika gel

Silica Gel Bandung yang Baik Digunakan untuk Industri Kerajinan Tangan

Bandung menjadi salah satu kota yang memiliki sejuta kerajinan tangan bahkan produksi tas atau sandal yang cukup banyak peminatnya. Sehingga wajar saja jika produk Bandung selalu menghiasi pasar-pasar berbagai kota di Indonesia. Hal ini tentu menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung ke Bandung guna mencari oleh-oleh.

Ketika Anda berkunjung ke Bandung dan membeli oleh-oleh maka Anda akan menjumpai sachet kecil yang turut ada dalam kemasan produk tersebut. Ya, sachet tersebut merupakan kemasan silica gel yang bertujuan untuk produk seperti sandal, sepatu atau produk lainnya bisa bertahan lama dan tidak mudah rusak.

promo produk white agent wa-250

Silica gel Bandung ini sangat dibutuhkan bahkan tidak bisa lepas dari produk-produk yang terbuat dari bahan elastis maupun kulit karena bahan-bahan tersebut sangat rentan terhadap cuaca.

Silica Gel Yang Baik Digunakan Untuk Penyerap Kelembaban Pada Produk Sepatu

Sepatu merupakan salah satu kebutuhan yang tidak bisa lepas dari penggunaan manusia sebagai alas. Karena sepatu merupakan jenis produk yang sangat mudah berjamur dan berbau maka diperlukan penyerap kelembaban udara. silika gel untuk sepatu

Tidak hanya digunakan untuk pribadi saja, penyerap kelembaban seperti silica gel pada umumnya juga digunakan oleh indistri besar. Hal ini bertujuan selama sepatu dikemas dalam box tidak akan mudah rusak dan berjamur.

promo produk biocide insecticide

 

Sepatu berjamur dan kotor karena kelembaban.

Biasanya sepatu yang mudah berjamur disebabkan oleh keadaan suhu yang ekstrim seperti saat musim hujan. Molekul air dalam udara semakin tinggi dan hal ini lah yang menyebabkan produk-produk yang terbuat dari bahan elastis maupun kulit sangat mudah terserang jamur, alhasil jika dibiarkan permukaan akan mudah mengelupas dan kemungkinan produk tersebut tidak bisa digunakan kembali. Lalu bagaimana cara untuk mengurangi dampak tersebut?

Seperti yang telah disinggung diatas bahwa cara yang paling tepat adalah menaruhkan silica gel pada produk tersebut. Sebaiknya menaruhkan secukupnya antara satu hingga dua sachet. Sebab, jika terlalu banyak maka akan menyerap kelembaban semakin banyak dan akibatnya keadaan kelembaban udara di lingkungan sekitar menjadi lebih rendah. Jika demikian, produk yang khusus terbuat dari kulit akan cepat mengelupas dan kering.

Perlu diketahui bahwa silica gel sendiri juga terbagi menjadi berbagai macam berdasarkan tingkatan keamanan. Ya, silica gel juga memiliki tingkat keamanan karena tidak semua jenis silica gel baik digunakan untuk sesuatu hal dikonsumsi atau digunakan secara terus-menerus.

Silica Gel Bandung Yang Baik Digunakan Untuk Industri Kerajinan Tangan

Menggunakan Silica Gel untuk menghindari jamur pada sepatu

Silica gel yang sangat berbahaya digunakan dalam waktu yang lama adalah silica gel biru yang notabene terbuat dari Cobalt Chloride. Kandungan bahan kimia tersebut jika dibiarkan dalam waktu yang lama bisa menyebabkan keracunan sehingga apabila silica gel ini sudah tidak aktif maka segera mungkin untuk dibuang.

Sedangkan silica gel yang cukup aman digunakan untuk produk sepatu, tas atau yang lainnya adalah silica gel putih. Silica gel ini jauh lebih aman daripada silica gel biru karena terbuat dari sodium silikat. Kandungan bahan kimia ini tidak membahayakan kesehatan bahkan untuk makanan ataupun obat-obatan.menyimpan sepatu bersama silika gel

Maka dari itu, silica gel Bandung yang bagus digunakan untuk berbagai kebutuhan produk sebaiknya menggunakan silica yang sudah jelas keamanannya bagi kesehatan.

Silica Gel Bandung Yang Aman

Silica gel merupakan penyerap kelembaban udara yang banyak dijumpai pada produk-produk yang baru dijual-belikan. Hal ini bertujuan untuk mengurangi kerusakan selama dikemas, disisi lain juga bertujuan untuk menjaga kelembaban di sekitar produk tetap stabil.

Setelah disinggung diatas bahwa silica gel Bandung yang baik digunakan untuk produk-produk yang terbuat dari elastis maupun kulit adalah silica gel putih. Apa sih perbedaan silica gel biru dan silica gel putih?

Tentu yang paling menonjol dari perbedaan keduanya adalah kandungan bahannya. Mungkin diantara kita masih belum mengetahui kandungan bahan pada silica gel tersebut namun hampir semua orang bisa membedakan mana yang silica gel biru atau silica gel putih.

silica gel putih
Produk Silica Gel Putih yang Aman

Ya, dilihat dari warna yang ada pada keduanya jelas sangat nampak berbeda. Silica gel biru memiliki tampilan butiran biru bening elektrik. Sedangkan silica gel putih juga memiliki tampilan butiran putih bening yang merupakan bentuk pengendapan dari proses alami dari sodium silikat tersebut.

Kedua silica gel tersebut memang memiliki fungsi yang sama namun pada umumnya silica gel biru digunakan pada produk-produk elektronik. Sedangkan silica gel putih lebih beragam bahkan Anda bisa menjumpainya di berbagai produk mulai dari elektrik makro konduktor, farmasi maupun makan-makanan. Dengan demikian, sudah dipastikan bahwa silica gel putih memang jauh lebih aman digunakan.

Apabila kamu memiliki barang atau bahan yang rentan terserang jamur maka kamu bisa mencegah hal tersebut dengan menaruh silica gel disekitar barang atau bahan tersebut. Bagi kamu yang kebingungan untuk menghilangkan bau apek pada tas atau sepatu maka silica gel adalah salah satu solusi yang bisa kamu gunakan.

Tidak hanya menyerap kelembaban udara saja, silica gel tersebut juga sangat bagus untuk mengurangi bau apek pada barang. Bahkan juga pada bumbu-bumbu dapur atau makanan kucing yang pada umumnya mengurangi kualitas makanan, dengan silica gel maka hal tersebut bisa berkurang namun kualitas makanan akan tetap terjaga dengan baik.

Untuk mengetahui silica gel putih sudah tidak aktif cukup mudah yakni kamu bisa melihat perubahan warna pada silica gel tersebut. Apabila silica gel putih sudah tidak aktif maka warnanya akan berubah menjadi warna pink.

Jika demikian, sebaiknya untuk membuang silica gel tersebut karena sudah tidak bisa digunakan untuk menyerap kelembaban yang ada di lingkungan sekitar. Sebaiknya sobek kemasan untuk menghindari orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk memanfaatkan silica gel yang sudah tidak aktif tersebut.

 

silika gel aman untuk bumbu dampur

Tidak hanya mampu menyerap kelembaban udara maupun bau apek pada suatu produk, silica gel juga bisa mengurangi dampak dari arus pendek listrik yang terjadi karena molekul air di udara yang cukup tinggi. Sehingga silica gel putih tersebut memiliki kegunaan yang beragam, namun kadangkala masih banyak orang yang mengabaikan penggunaan silica gel tersebut.

Meskipun silica gel tersebut sudah dikategorikan aman untuk digunakan namun tidak berarti jika silica gel tersebut aman untuk dikonsumsi. Begitu halnya dengan silica gel food grade yakni silica gel natural yang notabene sangat bagus digunakan untuk menyerap kelembaban pada makanan kemasan atau sesuatu hal yang bisa dikonsumsi.

Sebab, silica gel ini sifatnya adalah hydropholic yang berarti silica gel ini menyerap molekul air disekitarnya. Apabila silica gel ini dikonsumsi maka akan mengakibatkan dehidrasi, mata kering dan kemungkinan-kemungkinan lainnya.

Maka dari itu, sebaiknya jauhkan silica gel Bandung dari jangkauan anak-anak yang pada dasarnya sangat penasaran dengan hal yang baru. Jika hal ini terjadi, sebaiknya taruh silica gel di tempat yang tersembunyi dan tidak diketahui anak-anak untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.